CILEUNYI – Dua Perwakilan Atlet Badminton dari SMA Plus Al-Aqsha, Faiz Saefi dan Firja H berpartisipasi dalam perlombaan Kejuaraan Bulutangkis Terbuka Antar Sekolah Harapan Borneo International (HBI) Open IV 2023 dengan skor 2-21 dan 4-21 saat menghadapi tim HBI untuk kategori Ganda Putra. Kedua tim ganda putra tersebut berlaga pada Jum’at (27/1).

Pertandingan SMA Plus Al-Aqsha vs HBI dalam Open HBI IV.

Pelaksanaan perlombaan badminton HBI Open IV pada awalnya diadakan di Gedung Olahraga (GOR) Bunaken Rancaekek, namun terkendala sehingga perlombaan tersebut dipindakan di GOR Cileunyi Wetan. Kedua perwakilan peserta badminton SMA Al-Aqsha tersebut mengikuti match HBI Open IV pada pukul 20.00. Kompetisi HBI Open IV diselenggarakan sejak pada Selasa (24/1) sampai dengan Minggu (29/1).

Upaya Santri SMA Al-Aqsha untuk memenangkan pertandingan Badminton HBI Open IV

Pada set pertama dan kedua, SMA Plus Al-Aqsha mengalami tekanan yang diberikan oleh tim HBI dengan serangan smash dan service sangat masif, karena pemain HBI sudah memliki skill dan jam terbang yang tinggi. Maka dari itu atlit bulutangkis SMA Al-Aqsha kewalahan mengahadapi kemampuan dari atlit HBI.

Walau pada akhirnya kalah, atlet badminton SMA Plus Al-Aqsha mendapatkan pengalaman yang sangat berharga, yaitu para atlit harus sering latihan dan melihat gameplay atlet badminton dari berbagai daerah baik tingkat lokal, nasional dan internasional. (Muhammad Iqbal Azis)